PT Lami Packaging Indonesia

Operator Reel Handling
-
LokasiBanten
-
Tipe PekerjaanPenuh waktu
-
PengalamanKurang dari setahun
-
PendidikanSMA/SMK
-
GajiKompetitif
-
DeadlineJanuari 19, 2026
PT Lami Packaging Indonesia (Lamipak Indonesia) bergerak di bidang industri kemasan, khususnya memproduksi kemasan aseptik yang ramah lingkungan untuk produk makanan dan minuman, serta mengembangkan kemasan fleksibel seperti sedotan kertas, dengan fokus pada inovasi dan keberlanjutan (sustainability). Mereka dikenal sebagai salah satu pemimpin di industri ini di Indonesia.
Kami saat ini sedang membuka lowongan pekerjaan untuk posisi Operator Reel Handling dengan kualifikasi dan posisi pekerjaan sebagai berikut :
Kualifikasi dan Posisi Pekerjaan
OPERATOR REEL HANDLING
- Pendidikan minimum SMA/SMK diutamakan dari jurusan Teknik.
- Diutamakan memiliki kemampuan mengoperasikan forklift atau crane serta memiliki SIO yang masih berlaku.
- Memiliki pengalaman di industri sejenis, khususnya proses slitting, menjadi nilai tambah.
- Memiliki pengalaman mengoperasikan peralatan packaging menjadi nilai tambah.
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
- Memiliki motivasi kerja yang tinggi (self-motivated).
- Cepat dan teliti dalam perhitungan.
- Bersedia bekerja dengan sistem shift.
Penempatan Pekerjaan
- Julang, Kec. Cikande, Kabupaten Serang, Banten